Bagi Anda para pemilik bisnis yang menggunakan internet sebagai salah satu sarana dalam berbisnis, penting untuk mengetahui cara mendapatkan quality visitor menggunakan iklan Google. Di dalam artikel ini, kita akan membahasnya secara lebih detail, agar dapat memberikan pemahaman kepada para pemilik bisnis yang ingin meningkatkan traffic web secara signifikan.
1. Gunakan Ad Group yang Spesifik
Di dalam akun Google Ads, nantinya Anda akan dihadapkan dengan 2 level iklan, yakni Level Campaign dan Level Ad Groups. Dimana masing-masing campaign akan memiliki Ad Groups-nya sendiri.
Buatlah dengan rapi dan jangan dicampur-campur agar kedepannya Anda tidak bingung untuk memilahnya. Misalnya saja, untuk campaign berjualan baju muslim, maka buat satu Ad Group “baju muslim wanita” dan buat satu lagi Ad Group “baju muslim pria”. Hal tersebut bertujuan untuk memudahkan teks iklan dan meningkatkan relevansi iklan Anda.
2. Menggunakan Keyword yang Relevan
Cara mendapatkan quality visitor menggunakan iklan Google berikutnya yaitu dengan membuat kata-kata yang to the point dan sederhana namun tetap memiliki sisipan keyword. Sebab, ketika beriklan di Google Ads, Anda tidak dapat memberikan teks, baik itu di title ataupun deskripsi terlalu banyak.
3. Menggunakan Teks Iklan yang Menarik
Selain harus menggunakan teks iklan yang menarik, Anda juga perlu menggunakan “call to action”. Call to action ini sangat penting, karena selain bisa memancing orang untuk mengklik iklan Anda, kalimat tersebut juga dapat membantu pengguna memahami apa yang dapat mereka lakukan setelah mengklik iklan Anda.
4. Optimasi Landing Page
Untuk optimasi landing page, pertama yang harus dilakukan adalah memastikan bahwa landing page Anda memiliki konten yang relevan dengan teks iklan. Selain itu, pastikan juga navigasinya bisa memudahkan para pengguna untuk mencari tahu informasi yang mereka perlukan.
Jangan lupa juga untuk membuat landing page yang mobile friendly dan cepat untuk diakses.
5. Audit Konten yang Tidak Update
Dengan mengunggah konten baru secara teratur memang sangat efektif untuk bisa mendatangkan traffic ke web Anda. Namun, Anda juga tidak boleh melupakan konten yang lama. Sebab, mesin pencari akan terus melakukan crawling website untuk mencari konten yang baru.
Setiap kali Anda mengupdate konten lama, bot mesin pencari akan meng crawl halaman lagi untuk menilai ulang dan juga memperbarui peringkat yang ada di SERP sesuai dengan perubahan yang dilakukan.
Dengan memperbaiki konten lama, dapat menjadi salah satu cara mendapatkan quality visitor menggunakan fitur iklan Google. Karena konten tersebut mungkin saja sudah mendapatkan peringkat yang baik di SERP.
Apakah Perusahaan Anda sedang Mencari Jasa Google Ads untuk Meningkatkan:
– Leads / prospect
– Conversions
– Increase revenue GMV
– Increase followers
– Apps Installs
– Brand up lift
– Store visit
– Dan lain-lain
Kami dari Jasacampaign.com merupakan Agency digital marketing berpengalaman di Indonesia. Kami memiliki 8 tahun pengalaman dalam handle multiple brand dan multiple goals objective. Tertarik untuk MENINGKATKAN sales Anda dengan Jasa Google Ads bersama kami? Ingin request budget khusus? Konsultasikan kebutuhan bisnis Anda bersama kami!